Kebutuhan manusia
saat ini memang bermacam-macam, bukan hanya dari segi fungsi atau kegunaan saja
mereka membeli sebuah barang akan tetapi kini banyak sekali mereka memilih
barang-barang yang bukan menonjolkan pada sisi fungsi dari barang tersebut
namun lebih kepada seni yang ditampilkannya. Memang dalam hal seni seseorang
akan merasa memiliki kebanggaan lebih bila mendapatkan sebuah barang dengan
seni yang dia sukai. Tak jauh beda dengan kamar mandi yang kini berbagai macam desain kamar mandi beredar di masyarakat.
Banyak dari mereka menawarkan model-model kamar mandi dengan desain yang
unik-unik dan bervariasi. Lalu apa saja yang perlu kita perhatikan sebelum
membuat tampilan kamar mandi anda menjadi lebih cantik. Berikut ini di bawah
saya akan memberikan beberapa tip bagi anda yang ingin mempercantik tampilan
kamar mandinya.
Sebelum anda
mempercantik kamar mandi anda tentukanlah terlebih dahulu tema apa yang akan
anda pakai untuk mendesain kamar mandi anda tersebut. Sebagai contoh anda dapat
memilih tema alam atau tema elegan yang anda pilih sebagai model
kamar mandi yang akan anda buat. Penentuan tema yang akan anda pilih nantinya akan
berpengaruh pada desain dan juga bahan-bahan bangunan seperti apa yang sesuai
dengan tema kamar mandi yang anda buat. Sebagai contoh bila anda memilih tema
elegan maka gunakan barang-barang berwarna gold atau emas yang memang warna
yang satu ini identik dengan kesan elegannya.
Berbeda lagi bila
anda memilih tema alam untuk mendesain
kamar mandianda, anda dapat menggunakan bahan-bahan seperti batu kali yang
bulat sebagai lantainya, hiasan-hiasan dinding dari kulit kerang, batu karang,
maupun hiasan-hiasan dengan bahan kayu, dan masih banyak lainnya yang penting
bahan-bahan terseebut terkesan alami. Sehingga jangan sampai anda memilih bahan
yang akan anda gunakan berbeda dengan tema yang akan anda buat karena akan
terlihat tidak serasi nantinya.
Berikutnya hal yang
perlu dperhatikan adalah pemilihandesain kamar mandi anda adalah model terbuka
atau tertutup. Apabila kamar mandi anda adalah kamar mandi terbuka maka
sebaiknya penempatannya di dalam kamar tidur anda karena untuk menjaga privasi
tentunya. Berbeda dengan kamar mandi tertutup yang dapat anda
meletakkannyadimana saja di luar kamar tidur anda.
Keseragaman atau
keserasian pemilihan bahan-bahan bangunan yang akan anda gunakan dengan tema
yang anda pilih sebelum membuat desain kamar mandi yang anda inginkan
adalah menjadi kunci utama agar tampilan kamar mandi yang benar-benar anda
inginkan terlihat cantik dan menawan. Baru setelah itu pemilihan bahan yang
berkualitas juga perlu anda perhatikan pula. Dalam hal ini memang seberapa
besar budget anda tentu saja, atau anda dapat memilih bahan-bahan dengan harga
yang tidak terlalu mahal namun cocok dengan tema yang anda pilih dan tentu saja
semakin menambah cantik kamar mandi anda. Pintar-pintar dalam memilih bahan
yang digunakan juga menjadi pilihan anda yang tetap ingin menampilkan kamar
mandinya tampilan yang menawan tanpa perlu mengeluarkan budget yang terlalu
besar.
No comments:
Post a Comment